PWM D.I. Yogyakarta melaksanakan acara pentasyarufan pertama ditahun 2018, acara ini dilaksanakan pada 29 Januari 2018 dan bertempat di aula gedung PWM D.I. Yogyakarta.

Seperti pentsyarufan sebelumnya, PWM D.I. Yogyakarta yang membawahai bidang pendidikan memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan arahan kepada para kepala sekolah/madrasah yang hadir.

Dr.Tasman Hamami, M.A dalam penjelasannya mengingtakan para kepala sekolah/madrasah untuk mempersiapkan sekolah/madrasah yang dipimpin dengan baik dalam rangka suksesi PPDB, mengingat penerimaan siswa baru tidak lama lagi.

Dalam hal persiapan PPDB ini Dr. Tasaman Hamami, M.A mengajak untuk pentingnya menjaga kebersihan dan juga merawat sekolah/madrasah untuk menjadi lebih nyaman, agar bangunan sekolah/madrasah enak pandangan oleh masyarakat umum.

Dr. Tasman Hamami, M.A juga mengharapkan  para kepala sekolah/madrasah agar menjadikan sekolah/madrasah yang dipimpinnya menjadi bagian dari ciri outstanding schools. Dalam rangka pembinaan dan menuju ciri outstanding schools maka para sekolah/madrasah harus mampu melakukan kerja sama dengan berbagai pihak dalam rangka menciptakan managemen dan juga pola pembinaan sekolah yang lebih baik lagi, termasuk orang tua murid sekalipun.

“sekolah/madrasah harus membangun komunikasi yang baik dengan orang tua murid dalam rangka pembinaan murid” tutur Dr. Tasman Hamami, M.A.

Selain itu Dr. Tasman Hamami, M.A juga menyoroti perpres terkait penerapan 5 hari sekolah, Dr. Tasman Hamami, M.A menekankan agar sekolah/madrasah Muahmmadiyah D.I. Yogyakarta harus benar-benar melakukan kajian yang mendalam sebelum memutuskan untuk mengikuti perpres terkait penerapan 5 hari sekolah tersebut, hal ini dilakukan guna mendapatkan formulasi yang tepat dalam rangka proses pembinaan siswa/I, jangan sampai kebijakan yang diambail oleh sekolah/madrasah dalam rangka menta’ati perpres terkait penerapan 5 hari sekolah tidak tepat sasaran jika terapakan disekolah masing-masing.